Matahri
 
Bisnistoday– Karyawan adalah komponen penting dalam perusahaan yang sering dilupakan. Menjalin hubungan yang baik antara perusahaan dan karyawan akan memberikan keuntungan-keuntungan lebih bagi perusahaan, antara lain: karyawan akan menjadi lebih setia, mereka akan lebih produktif, dan mereka akan jauh lebih menghormati karyawan lain dan juga perusahaan. 
 
Mengingat betapa pentingnya kebahagian karyawan dalam bekerja, PT VENTENY MATAHARI INDONESIA, mengadakan event yang bernama V Happy Campaign, dimana lebih dari 200 pegawai
di PT THAMRIN BROTHERS, Palembang, Sumatera Selatan (Kamis, 16 Mei 2019), PT MINTA GALANG SEJAHTERA , Pondok Bambu, Jakarta (Jumat, 17 Mei 2019) and PT VOSEN PRATITA KEMINDO, Bumi Serpong Damai, Banten and Cileungsi, Bogor (22 – 23 Mei. 2019). 
 
Acara dihadiri oleh Damar Raditya (Country Manager), Riko Simanjuntak (Marketing Manager) dan Elsa Prawitari (Customer Relationship Manager), serta perwakilan dari manajemen perusahaan masing-masing.
 
PT VENTENY MATAHARI INDONESIA mengadakan Sharing Session bagaimana caranya membahagiakan karyawan, seperti cara memenuhi kebutuhan mereka sehari-hari baik dari segi finansial, gaya hidup, Pendidikan, dan lainnya.
 
“Melalui kegiatan ini kami bekerjasama dengan perusahaan-perusahaan tersebut untuk  menciptakan keakraban antara sesama karyawan di sela-sela kesibukan waktu bekerja,” ujar Damar Raditya, Country Manager, Jakarta, 17/06/19.
 
Damar melanjutkan, tidak hanya itu V Happy juga memberikan kesempatan kepada para karyawan untuk mendapatkan penawaran menarik khusus untuk exclusive members kami dari merchant-merchant yang telah bekerjasama dengannya.
 
Melalui V Happy Campaign ini, pihaknya ingin memberikan kegiatan-kegiatan lain yang bermanfaat untuk menambah pengetahuan karyawan, meningkatkan performa karyawan dalam bekerja, dan untuk refreshing sejenak dari kesibukan sehari-hari.
 
Bekerjasama dengan PT VENTENY MATAHARI INDONESIA dapat memberikan keuntungan lebih bagi perusahaan dan karyawan. Pihaknya menyadari bahwa terkadang karyawan memiliki kebutuhan mendadak, baik untuk pendidikan anak, biaya kesehatan, biaya renovasi rumah, dan lain-lain. 
 
“Hal “mendadak” ini tidak bisa dipungkiri dan akan menjadi beban pikiran, yang berujung kepada penurunan kinerja karyawan. 
Mengantisipasi hal ini, kami bekerjasama aplikasi gajianduluan.com. Aplikasi yang hanya diperuntukan kepada karyawan yang perusahaan tempat bekerjanya sudah menjalin kerja sama dengan kami,” tutupnya. Dewi

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *