Bisnistoday.com, Jakarta–Genap memasuki usia ke-8 tahun, SiCepat Ekspres sukses mencatatkan kinerja positif selama tahun 2021. Tahun ini, SiCepat Ekspres mengusung tema “SiCepat Ekspres 8 Tahun, Yuk Selalu Bersama” yang bertujuan untuk mengajak masyarakat Indonesia menjalin sinergi dan kolaborasi positif untuk membangun Negeri. Melalui inovasi produk dan layanan, SiCepat Ekspres berkomitmen untuk menjadi jasa ekspedisi terpercaya bagi masyarakat Indonesia.

Di tahun 2022, SiCepat berharap dapat menjadi perusahaan digital yang dapat memperluas peluang usaha, dan menciptakan lapangan pekerjaan, serta mendukung pebisnis lokal untuk mengembangkan bisnis. Hal ini dibuktikan langkah strategis SiCepat dalam menambah kepemilikan saham DMMX, menjajal peluang bisnis F&B dan kecantikan melalui Digiresto dan Nama Beauty.

Tak hanya itu, SiCepat juga fokus berkontribusi dalam menangani pandemi Covid-19 yang melanda Negeri. Salah satunya dengan partisipasi aktif SiCepat dalam mendukung Gerakan Indonesia Pasti Bisa (IPB) melalui beberapa program IPB yang dijalankan, di antaranya, pengiriman bantuan peminjaman oxygen concentrator, bantuan logistik sembako untuk sentra vaksinasi IPB di berbagai daerah di Pulau Jawa, dan bantuan pengiriman makanan isoman melalui aplikasi DigiResto, serta bersama pemerintah mendukung berjalannya program Telemedisin dengan jasa pengiriman obat gratis. Sebagai perusahaan jasa pengiriman asli Indonesia, SiCepat Ekspres juga turut mendukung para pelaku UMKM agar dapat mengembangkan bisnisnya, baik dari segi permodalan, kreativitas, hingga digitalisasi.

Dengan bertambahnya usia SiCepat ke-8 tahun ini, diharapkan semakin banyak pihak-pihak, baik swasta maupun pemerintahan untuk bersinergi, bersama membangun perekonomian Indonesia. Simbolisasi penyerahan penghargaan Best of The Best Employee Operational of The Year dalam acara Operation of The Year SiCepat Ekspres. The Kim Hai, Chief Executive SiCepat Ekspres menyampaikan, “SiCepat Ekspres bisa berkembang seperti ini merupakan sebuah mukjizat Tuhan. Berkat kolaborasi dan sinergi dari seluruh pihak baik eskternal maupun internal perusahaan, SiCepat mampu bertumbuh dan berkembang dengan pesat menjadi perusahaan yang terus mengutamakan pelayanan terbaik, berorientasi memberikan kemudahan bagi masyarakat, serta peduli dan secara aktif melakukan kegiatan sosial demi membantu sesama”.

SiCepat Ekspres juga tidak lupa memberikan apresiasi kepada para karyawan internal khususnya bagian operasional atas kinerja dan performa kerja yang baik selama 2021. Sebagai bentuk apresiasi tersebut, SiCepat Ekspres menggelar acara Operation of The Year yang memberikan penghargaan kepada karyawan operasional terbaik dari seluruh Indonesia pada 26 Januari 2022 lalu. Melalui terselenggaranya acara ini, SiCepat Ekspres semakin optimis untuk terus memberikan pelayanan pengiriman terbaik serta menciptakan inovasi dan kolaborasi untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat Indonesia.

SiCepat Ekspres adalah perusahaan ekspedisi yang berdiri sejak tahun 2014, dimana fokus utama dalam pelayanannya adalah pengiriman 8 Jam Sampai untuk wilayah Jabodetabek dan Bandung serta pengiriman 1hari Sampai untuk kota besar seluruh wilayah Indonesia. Dengan Slogan “Ketika Semua Jadi Mudah”, SiCepat Ekspres mempunyai cabang dan gerai yang tersebar di seluruh kota di Indonesia untuk menjawab segala kebutuhan dan keinginan pelaku e-commerce didukung dengan sistem teknologi terkini. SiCepat Ekspres merupakan salah satu dari sedikit pemain yang menyediakan layanan logistik terintegrasi (termasuk Last-mile, Warehouse & Fulfilment, Commerce Enabler, Distribusi Online dan Logistik Jarak Jauh).

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *