Bisnistoday- Pacific Paint, pionir perusahaan cat di Indonesia membuka program pelatihan Rupacitra di Balai Latihan Kerja (BLK) Cipondoh serta memberikan dukungan dalam mewujudkan keindahan warna warni di Kampung Beksi, Tangerang. Kedua kegiatan di bulan September ini merupakan bentuk komitmen perusahaan dalam program tanggung jawab sosial atau corporate social responsibility (CSR).
BLK Cipondoh merupakan unit pelatihan yang dibangun pemerintah untuk masyarakat di lingkungan sekitar dalam menambah ketrampilan yang bisa digunakan dalam mempersiapkan diri dalam memasuki dunia kerja maupun membuka usaha sendiri serta sebagai Unit Percontohan Pelatihan bagi lembaga pelatihan lain oleh pemerintah, pihak swasta maupun perusahaan.
Pacific Paint menjalin kolaborasi dengan pemerintah Kota Tangerang dalam memberikan dukungan penuh untuk pengelolaan serta pemberian pelatihan kepada masyarakat berupa teknik ekstensifikasi pengecatan dasar seperti cat motif atau cat dekoratif yang merupakan pengaplikasian cat dengan hasil yang lebih menarik dan memiliki nilai seni.
Rupacitra sendiri merupakan tema yang diinisiasi oleh Pacific Paint dalam mengembangkan pelatihan di BLK Cipondoh dengan sasaran utama mengangkat profesi masyarakat sekitar baik yang sudah menjadi pekerja di bidang pengecatan ataupun yang baru menyelesaikan pendidikan formal dan akan terjun mencari pekerjaan.
Pelatih yang akan berbagi informasi, ilmu serta pengetahuannya di Rupacitra ini berasal dari internal perusahaan maupun mitra kerja serta tenaga ahli di bidangnya.
Irma Triana Adi S., Direktur Pacific Paint, mengatakan, pelatihan Rupacitra ini menjadi salah satu langkah perusahaan dalam mewujudkan komitmennya untuk memberikan dukungan kepada masyakat sekitar Kota Tangerang serta wujud nyata kolaborasi yang baik antara dunia pendidikan dengan dunia industri.
“Melalui berbagai program pelatihan terutama di bidang pengecatan yang menjadi spesialisasi kami, perusahaan akan memberikan pelatihan kurang lebih mendekati ratusan peserta setiap tahunnya sehingga mereka dapat mengembangkan keterampilan serta memanfaatkan inovasi yang ada,” ujar Irma Triana saat presscon bersawa awak media di Tangerang, 19/09/23.
Lanjut Irma “Ini perdana. Mudah-mudahan pioneer industri cat. Pioneer di BLK Rupacitra dalam membantu wirausaha kecil untuk menciptakan lapangan kerja yang akhirnya menekan pengangguran dan meningkatkan ekonomi masyarakat sekitar,” kata Irma.
Sementara itu Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah, mengapresiasi pelatihan kerja yang digagasnoleh Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang yang menggandeng Pacific Paint.
“Iya hari ini kita kerja sama Dinas Ketenagakerjaan dan pacific paint untuk launching pelatihan skill untuk masyarakat Tangerang dengan pembukaan BLK Rupacitra,” ujar Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah.
Arief menyebutkan, dengan program BLK tersebut bertujuan untuk melatih masyarakat agar lebih terampil yang nantinya dapat menjual keterampilan mereka.
Kalau BLK cat ini, baru. Sebelumnya otomotif. Mudah mudahan pacific paint nantinya bisa mengembankan lebih banyak lagi. Karena kita punya PR, masyarakat butuh lapangan kerja. Jadi mereka bisa wirausaha, bermitra berkolaborasi,” ungkapnya.
Arief menguraikan, warga Kota Tangerang terdapat 455 ribu Kepala Keluarga (KK). Untuk yang perumahan sekitar 300 ribu KK. “Bisa dibayangkan kalau 300 ribu KK. Katakan 10 persen rumah perlu di refresh pengecatannya,” tukasnya.
Irma berharap melalui wadah Rupacitra ini dapat turut serta berpartisipasi dalam menurunkan angka pengangguran di Kota Tangerang serta mengembangkan pendidikan vokasi untuk mencetak generasi muda yang terampil, berkualitas, berbudaya dan berdaya saing. Dewi